Polres Inhil dan Instansi Terkait Bentuk Sekolah Percontohan Tertib Lalu Lintas di Tembilahan

Palukeadilannews.com

Tembilahan – Dalam upaya meningkatkan kesadaran berlalu lintas sejak dini, Polres Indragiri Hilir (Inhil) menggelar Rapat Koordinasi bersama Dinas Pendidikan, Dinas Perhubungan, Dinas PUPR, Jasa Raharja, serta sejumlah kepala sekolah tingkat SD, SMP, dan SMA di Tembilahan.


Rapat yang berlangsung di Tembilahan ini membahas rencana pembentukan sekolah percontohan Tertib Lalu Lintas. Kasat Lantas Polres Inhil, AKP Fandri, S.H, menyampaikan bahwa program ini bertujuan membangun budaya disiplin berlalu lintas di kalangan pelajar, demi menciptakan generasi yang lebih sadar akan keselamatan di jalan raya.


"Alhamdulillah, semua pihak menyambut baik rencana ini. Kami telah menyepakati pembentukan sekolah percontohan Tertib Lalu Lintas di Tembilahan. Selanjutnya, kami akan merumuskan MoU agar setiap instansi memiliki peran dan tanggung jawab dalam mewujudkan program ini," ujar AKP Fandri kepada awak media usai rapat.


Komitmen Bersama Demi Keselamatan Pelajar


Setelah sekolah percontohan terbentuk, Satlantas Polres Inhil akan secara rutin melakukan pembinaan, sosialisasi, dan pelatihan kepada para pelajar. Tak hanya itu, Dinas Perhubungan juga akan berkontribusi dengan memasang rambu-rambu lalu lintas di lingkungan sekolah yang ditunjuk.


Program ini diharapkan menjadi langkah awal dalam menekan angka pelanggaran lalu lintas oleh pelajar serta menciptakan lingkungan yang lebih aman bagi generasi muda.


"Kami ingin menanamkan kebiasaan tertib sejak dini. Jika pelajar sudah terbiasa disiplin di jalan, maka mereka akan menjadi pengguna jalan yang bertanggung jawab di masa depan," tambah AKP Fandri.


Langkah inovatif ini mendapat dukungan luas dari berbagai pihak dan diharapkan dapat menjadi model yang bisa diterapkan di daerah lain. Dengan kerja sama yang solid, keselamatan berlalu lintas bukan hanya sekadar aturan, tetapi juga budaya yang tertanam dalam kehidupan sehari-hari.


 

Tags